Menanam Sayur di Halaman Rumah

menanam sayur di halaman rumah

Sebenarnya jarak rumah ke Pasar Keputih sangat dekat, hanya sekitar 500 meter saja. Aneka sayur yang menjadi favorit saya dan istri bisa dengan mudah dibeli di situ. Atau jika ingin sedikit nggaya, mau beli ke supermarket yang menjual sayuran organik juga dekat. Giant jaraknya hanya 1 km, lalu Ranch Market di Galaxy Mall jaraknya juga hanya 2 km.

Tapi melihat halaman depan dan belakang nganggur rasanya eman. Kenapa gak ditanami sayur saja? Selain bisa membuat halaman rumah menjadi hijau segar, sayurnya juga bisa dimasak sendiri. Gak perlu beli ke pasar maupun supermarket. Apalagi sayur yang biasa kami konsumsi tidak aneh-aneh: bayam, sawi, kangkung, seledri, terong, lombok, kacang panjang dan tomat. Benihnya bisa didapatkan dengan mudah di Toko Trubus.

Kendalanya, halaman belakang sudah dipaving, lalu halaman depan tanahnya berpasir, kurang subur untuk bercocok tanam. Buktinya beberapa tanaman bunga yang ada tidak bisa tumbuh subur. Maka solusinya adalah menanam sayur-sayur itu di dalam pot atau wadah lain yang diisi dengan tanah berkompos yang bisa dibeli di penjual keperluan taman. Cukup disiram pagi dan sore, tanpa diberi pupuk dan pestisida kimiawi, sayur mayur itu bisa tumbuh dengan suburnya.

Nah, ketika sewaktu-waktu pengen memasak sayur, tinggal petik di halaman. Dijamin lebih dekat dan lebih sehat 😉

 

30 Comments

  1. Sriyono Semarang 29/10/2011
  2. Budi 29/10/2011
  3. hajarabis 29/10/2011
  4. Zona Baru 29/10/2011
  5. rusydi 29/10/2011
  6. dafhy 30/10/2011
  7. Bung Eko 30/10/2011
  8. Sukajiyah 30/10/2011
  9. Majalah Masjid Kita 30/10/2011
  10. Hanif Mahaldi 31/10/2011
  11. bend 01/11/2011
  12. Bukik 01/11/2011
  13. Karyadi 02/11/2011
  14. Zippy 02/11/2011
  15. ratutebu 03/11/2011
  16. arifudin 03/11/2011
  17. Jauhari 04/11/2011
  18. Wandi Sukoharjo 04/11/2011
  19. Sandu 05/11/2011
  20. Andy MSE 09/11/2011
  21. ndop 10/11/2011
  22. ndop 10/11/2011
  23. Chandra B. 13/11/2011
  24. ririsnovie 15/11/2011
  25. Rachmad 24/12/2013
  26. anjes 10/10/2014
  27. Alvie 19/10/2014
  28. jaka 07/09/2015

Leave a Reply